Langsung ke konten utama

Merawat Tradisi “Kemesraan” Berproses

foto: Fschfess.id

Setiap orang ada masa dan ceritanya masing-masing. Cita-cita, keberhasilan dan kegagalan yang terjadi hanya bagian dari proses kemandirian. Merasa terpuruk dan menyalahkan diri tidak akan mengubah keadaan. Semua harus dihadapi dengan penuh percaya diri.

Saya merasa ada sesuatu yang hilang dari Paradigma. Sebuah tradisi mesra yang sedikit tergantikan. Tentang sebuah rutinan kecil yang biasa dilakukan oleh para pelaku sejarah paradigma di masa lampau. Saya boleh menyebutkan sebagai tradisi kemesraan berproses. Perihal bagaimana mereka tekun dan konsisten untuk mengasah diri, mengembangkan pola pikir serta membangun kesolidan antar punggawa. 

Bicara sedikit tentang “Kataman Kata” bila dipecah satu persatu kata akan menjadi “kata man kata.” Teman-teman boleh memaknai ini dengan apa saja. Namun, yang saya tangkap dari cerita beberapa alumni, kegiatan rutinan ramadan di paradigma ini tentunya mempunyai sejarah dan maknanya sendiri. 

Dari kata ke kata sepertinya bisa menjadi gambaran yang cukup sederhana untuk memaknai ini. Sebuah kegiatan yang cukup unik dan berbeda di antara para mahasiswa pada umumnya.  Sejak dulu. Dari kata ke kata, kalimat ke kalimat, paragraf ke paragraf, hingga menyusun sebuah tulisan yang sudah menjadi tradisi kita. paradigma memang selalu mempunyai cara yang berbeda untuk mewacanakan sebuah gagasan. Hanya lewat kata, senjata yang paling ampuh yang menjadi pondasi awak paradigma, dan itu yang menjadi ciri khas kita.

Sebenarnya, esensi dari kataman kata hanyalah bagaimana kita pada kebiasaan berproses secara bersama-sama (menulis). Entah itu menulis esai, opini, atau resensi bagaimanapun hasilnya. Saya kira, semua alumni tidak akan mempermasalahkan sejelek apapun tulisan kita. Karena yang terpenting (menurut mereka) adalah bagaimana kesadaran diri kita untuk merawat tradisi tersebut, tentang prosesnya, semangat belajarnya, atau kemauan untuk berprogres. 

Sepertinya kita memang perlu sedikit merenung. Meskipun tidak semua anggota dibekali kemampuan menulis yang cukup, akan tetapi bagi saya kesungguhan untuk belajar menulis itu sudah lebih dari cukup. Anggap saja ini sebagai tanggung jawab teman-teman sebagai mahasiswa, apalagi sudah menyatakan diri sebagai orang paradigma. 

Apa yang disampaikan mas Farid tadi sore juga mengingatkan saya tentang cerita dan cita-cita dari para alumni lainnya. Bagaimana membuat paradigma menjadi pusat keilmuan di lingkungan kampus. Bagaimana mungkin sebuah organisasi bisa berdikari dan mandiri jika tidak diperkuat dari anggotanya di segala lini? Meskipun kalau ditelaah lebih jauh, saya yakin permasalahan di setiap tahunnya hampir sama, barangkali ini perlu dicermati dari tahun-tahun sebelumnya agar kesalahan yang sama tidak lagi diulangi.

Mendapu diri menjadi yang paling berperan atau yang paling merasa jadi korban tak lantas membuat kita berkembang. Solusi terbaik hanya dengan sadar diri dan memperbaiki. Meskipun tidak mudah karena setiap orang punya karakter dan pemikiran masing-masing, mengawali dari diri sendiri bukan pilihan yang sulit. Karena satu-satunya cara memerintah tanpa memerintah hanya lewat contoh dan keteladanan. Siapapun itu, setiap orang di paradigma mempunyai kesempatan yang sama untuk belajar. Tinggal bagaimana kita mau bergerak atau tidak.

Saya sangat berharap teman-teman di paradigma saat ini masih mempunyai keinginan untuk belajar --menulis, diskusi, olah pikir, olah wacana, analisis, adu gagasan atau apapun itu—karena bagaimanapun, paradigma tidak bisa diposisikan seperti halnya organisasi yang lain. Seberapa besar keinginan kita untuk belajar dan bergerak, itulah yang akan kita dapat. 

“Satu-satunya cara untuk memulai adalah dengan berhenti berbicara dan mulai melakukan.” 

- Walt Disney


Kudus, 25/04/2022

Hasyim Asnawi

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pentingnya Mewujudkan Kesadaran Literasi Digital di Era Global

Kemajuan teknologi semakin pesat, memudahkan semua orang untuk mengakses segala informasi setiap saat. Kemajuan teknologi juga diiringi dengan kemajuan perkembangan media digital. Berbagai media kini mengembangkan situs online nya untuk mengikuti trend sekarang, biar tidak ketinggalan zaman.   ada pula media yang hanya mengejar keuntungan ekonomi, dengan memberitakan atau menyampaikan informasi menurut ramainya pasaran. Hoax? Majunya teknologi harus diimbangi dengan majunya pemikiran dan juga kehati-hatian. Mudahnya informasi beredar tak khayal juga memudahkan hoax dan berita bohong kian menyebar. Pentingnya pengetahuan berliterasi dan bermedia sosial harus kita biasakan sejak sekarang. Biar tak mudah terjebak isu-isu yang beredar atau polemik yang sedang viral. Upaya penangkalan hoax sebenarnya sudah digemparkan sejak lama. Namun tak sedikit pula yang masih mudah terjebak dan termakan berita palsu tersebut. Rendahnya pengetahuan literasi masyarakat di Indonesia inilah yang mem

Sosiawan Leak dan 100 Puisi di Malam Purnama

  Panggung Ngepringan Kampung Budaya Piji Wetan Kudus dibuat riuh kebanjiran kata. Jumat (10/3/2023) malam, sastrawan, budayawan hingga para pemuda pegiat sastra saling melantunkan bait-bait puisi di malam purnama. Agenda itu bernama “Persembahan 100 puisi untuk 1 abad NU”. Kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU IPPNU Kecamatan Dawe Kabupaten Kudus dan Kampung Budaya Piji Wetan. Acara malam itu menjadi bukti, bahwa eksplorasi budaya perlu dukungan dan keterlibatan dari masyarakat. Acara yang dimulai dengan rangkaian lomba seperti pidato, puisi, hingga pemilihan duta pada siang harinya, kemudian ditutup dengan perayaan pentas puisi di Panggung Ngepringan. Hadir pula di tengah-tengah acara, camat Kecamatan Dawe Famny Dwi Arfana dan sastrawan terkemuka Sosiawan Leak. Usai 10 finalis lomba puisi membacakan karya puisinya, diikuti pementasan puisi Koko Prabu bersama timnya, Koordinator KBPW Jessy Segitiga yang membacakan puisi anaknya, Eko Purnomo dengan

Catatan Lepas

foto: finansialku.com Selasa, 1 November 2022, adalah hari yang cukup mengagetkan bagi saya. Hari itu, saya dipanggil oleh kantor redaksi untuk mempertanggungjawabkan apa yang telah saya lakukan. Kabar itu sudah santer di lingkungan kantor, dan akhirnya saya harus memenuhi panggilan kantor sebagai bentuk tanggung jawab saya. Hasil pertemuan itu memutuskan, saya untuk satu bulan ke depan ini sudah beralih status menjadi kontributor di lingkar Jateng. Keputusan tersebut tentunya harus saya terima dengan lapang dada. Karena atas perbuatan saya sendiri yang memang salah, yakni menyabang di dua media sekaligus. Meskipun media yang satunya bukan merupakan media mainstream, namun media tetap media. Belum lagi, keteledoran saya yang mengirimkan tulisan ke dua media tanpa proses editing sedikitpun. Memang, saya seperti mempermainkan media yang sudah menerima saya dan menjadi pijakan saya beberapa bulan ini. Sebenarnya saya tak masalah, toh memang saya tidak punya niatan untuk bertahan lama di s